TIM GIZI UPTD PUSKESMAS PEJAGOAN KEMBALI BERI PEMBEKALAN TENAGA KESEHATAN
TIM GIZI UPTD PUSKESMAS PEJAGOAN KEMBALI BERI PEMBEKALAN TENAGA KESEHATAN
Tim gizi UPTD Puskesmas Pejagoan kembali dipercaya mengisi pembekalan bagi kader kesehatan di Kabupaten Kebumen. Dengan tajuk Pertemuan PMBA (Pemberian Makan Bayi dan Anak) bagi Kader Kesehatan di Kabupaten Kebumen dilaksanakan di Candisari Hotel dan Resto, Karanganyar dimulai Rabu hingga Jum'at, 13 s.d. 15 Oktober 2019. Sebanyak 105 orang nakes atau tenaga kesehatan baik Bidan dan Petugas Gizi di 35 Puskesmas di tempa dengan berbagai materi seputar gizi ibu hamil dan balita yang di bagi menjadi 3 kelas. Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen menunjuk narasumber PMBA yang salah satunya dari UPTD Puskesmas Pejagoan yakni Dewi Sulistiyawati, S.S.T, MM.dan Iin Haryani A.Md. Keb.
Pembekalan ini sangat penting karena nakes perlu dibekali dengan pengetahuan, ketrampilan, dana alat untuk mendukung orangtua dalam pengasuhan bayi. Selain itu nakes dituntut untuk paham dan mengetahui cara pemberian makan kepada bayi dan anak secara optimal. Nakes dalam pembekalan ini difokuskan pada pembelajaran dalam pemantauan pertumbuhan, pemberian ASI, pemberian MP ASI, pemulihan gizi berbasis masyarakat, PMBA dalam keadaan darurat serta ketrampilan konseling.