LOKET PRIORITAS MEMUDAHKAN PASIEN BEROBAT DI UPTD PUSKESMAS PEJAGOAN
LOKET PRIORITAS MEMUDAHKAN PASIEN BEROBAT DI UPTD PUSKESMAS PEJAGOAN
UPTD Puskesmas Pejagoan terus memperkuat komitmen untuk melayani masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan. Puskesmas sebagai garda terdepan dalam solusi kesehatan masyarakat terus berbenah terutama dalam inovasi pelayanan. Sejak Senin, 10 Februari 2020 UPTD Puskesmas Pejagoan secara resmi meluncurkan loket prioritas dalam sistem pendaftaran pasien. Di sela-sela kesibukannya dr. Timbul Pranoto, M.Sc. menyampaikan bahwa loket prioritas ini bertujuan untuk memecah proses antri pasien lebih mudah. Loket prioritas ini diperuntukan bagi mereka pasien lansia dengan umur 60 tahun keatas, ibu hamil serta balita, ungkap Timbul. Menurut survey yang di lakukan oleh UPTD Puskesmas Pejagoan, semakin hari pasien yang berobat di puskesmas ini semakin bertambah. Perlu di adakan inovasi untuk mempermudah pasien berobat sekaligus mengurai waktu antri pasien.
Masyarakat kini lebih mudah dalam mendaftar dan tidak perlu menunggu lama. Pasien lansia, Ibu Rohmah (75) yang setiap minggu kontrol kesehatan di Puskesmas Pejagoan ini menyambut gembira dengan loket prioritas karena ia tidak perlu menunggu lama dan segera di periksa di ruangan khusus pasien lansia. Selain itu, selama pantauan di lapangan balita dapat langsung tertangani. Balita sangat rentan dengan kuman penyakit begitu pula dengan ibu hamil sehingga sistem loket prioritas ini sebagai wujud langkah nyata UPTD Puskesmas Pejagoan menjaga balita agar tidak terpapar virus di area umum.
Persiapan nomor antri loket prioritas telah lama di koordinasikan dengan seluruh pemegang program. Walaupun masih perlu adanya pembenahan namun energi positif sambutan dari masyarakat sangat baik dengan program ini. Bagi pasien lansia, ibu hamil serta balita dapat mengambil nomor antri berwarna biru lalu akan di panggil oleh petugas pendaftaran. Pasien dengan usia lanjut di pisahkan dalam pemeriksaan sehingga tidak perlu menunggu lama. Selain itu pasien lansia tidak berjalan jauh dan segera di tangani. Dengan sistem ini diharapkan pasien prioritas dapat merasa nyaman, pelayanan cepat serta petugas kesehatan mudah dalam memeriksa pasien.